Sabtu, 03 Januari 2009

mY First Beach






Pantai Depok. Inilah pantai pertama yang aku kunjungi di Jogja ini. Aku pergi ke sana bersama Forkommi (Forum Komunikasi Mahasiswa Minang). Awalnya kami berencana ke Pantai Krakal. Kumpul di Sekretariat pukul 09.00. Tetapi karena waktunya molor, kami memutuskan untuk mengubah tujuan untuk ke Pantai Depok saja.

Kami berangkat dengan menggunakan minibus ala kadarnya (jiahahahaahay) pukul 11.00. Jadi sampai di sana kira-kira jam 12-an. Pantainya tidak terlalu bagus. Air dan pasirnya hitam. Aku tidak bisa bermain air di sana, karena ombak saat itu sedang tinggi-tingginya. Dan kebetulan, kami mengambil timing yangkurang tepat. Soalnya kemarin baru saja terjadi peristiwa putting beliung. Hahahahahaha. Memang sebuah keputusan yang aneh, Jack!

Tidak banyak yang dapat dilakukan di sana. Setelah makan ikan (ikan bakarnya enak lho!), aku hanya menikmati pantai dengan duduk di atas perahu nelayan yang sedang bertengger di tepi laut. Kakak-kakak sibuk bergosip ria. Ada beberapa yang bermain bola, ada yang bermain gitar, dan sebagainya.

lagi ngerumpi











Waktu sudah menunjukkan pukul 5 sore. Sudah saatnya kami pulang. Memang tidak begitu menyenangkan. Tapi lumayan bermanfaat untuk refresh our mind. So, have a nice day, yeah!

saatnya pulang...!

Tidak ada komentar:

Posting Komentar